Omega 3 adalah asam lemak yang paling penting untuk semua sistem tubuh supaya bisa berfungsi secara normal, termasuk kulit (yang berhubungan dengan kecantikan), sistem pernapasan, sistem peredaran darah, otak, dan semua organ tubuh. Ada dua jenis asam lemak, yang keduanya disebut sebagai Essential Fatty Acid (EFA). EFA ini tidak diproduksi sendiri oleh tubuh, artinya harus didapatkan dari seumber makanan yang mengandung EFA. Kedua jenis Asam lemak esensial ini adalah asam lemak omega 3 dan asam lemak omega 6, yang sangat penting untuk perkembangan otak, fungsi sistem kekebalan tubuh dan pengaturan tekanan darah.
Asam lemak Omega 3, manfaat, sumber alami, suplemen, dan efek samping. Makanan apa saja yang harus dikonsumsi untuk mendapatkan kedua jenis asam lemak Omega 3 dan omega 6?, dan berapa banyak yang diperlukan supaya tubuh sehat?
Apakah Omega 3 dan sumber alami?
Omega 3 (Alpha-linolenic acid) adalah asam lemak esensial yang berperan penting untuk fungsi otak dan dapat membantu melawan penyakit jantung. Jenis ikan berlemak, seperti salmon, herring, sarden dan tuna adalah makanan kaya omega 3. Tapi sayangnya, ikan bisa tercemar merkuri, yang bisa memberikan efek kesehatan yang merugikan. Padi-padian, alpukat, spirulina, kacang brazil, biji labu, minyak biji gandum, minyak canola, sayuran berdaun hijau, biji rami atau minyak biji rami.
Manfaat Omega 3 untuk Kesehatan
Penelitian tentang omega 3 telah menunjukkan manfaat mencegah dan mendukung kondisi sebagai berikut: Asma, Diabetes, Arthritis, Osteoporosis, Beberapa Jenis Kanker, Gangguan kulit, Kolesterol tinggi, Tekanan Darah Tinggi, Penyakit Jantung, Gangguan konsentrasi, Gangguan depresi, Degenerasi makula dan Kesulitan pencernaan
Apakah Omega 6, dan sumber alami?
Omega 6 (Asam Linoleic) yang digabungkan dengan asam lemak omega 3 menghasilkan banyak manfaat untuk kesehatan seperti yang telah dijelaskan di atas. Namun bagian paling sulit tentang asam lemak adalah untuk memperolehnya dalam jumlah yang tepat.
Kita harus makan sekitar dua kali lebih banyak omega 6 daripada omega 3, dengan perbandingan 2 : 1. Mamun saat ini orang lebih banyak makan makanan cepat saji, makanan beku, dan makanan ringan berkalori tinggi, bisa membuat orang mendapatkan sekitar 15 kali lebih banyak omega 6 dibandingkan omega 3. Washington DC’s center for Genetics, Nutrition and Health menunjukkan bahwa makan omega 6 dan omega 3 dalam proporsi yang salah sebenarnya hanya menghilangkan manfaat kesehatannya.
Sumber omega 6 terbaik adalah bijian, kacang-kacangan dan sayuran berdaun hijau, seperti selada, brokoli, dan kale – serta minyak sayur mentah tertentu. Asam lemak omega 6 juga ditemukan secara alami di: Minyak zaitun, Gandum, biji anggur, Kacang pistasio, Minyak wijen, Biji labu, minyak biji bunga matahari, saflower.
EPA dan DHA, penting untuk perlembangan Bayi
Di dalam tubuh, asam lemak omega 3 dikonversi kedalam bentuk DHA dan EPA (asam docosahexaenoic acid dan eicosapentaenoic acid). DHA dan EPA adalah lemak tak jenuh yang sangat penting dalam pengembangan pengembangan pengliatan dan fungsi otak bayi. Kurangnya DHA telah dikaitkan dengan penyakit Alzheimer, gangguan konsetntrtasi, fenilketonuria, dan penyakit lainnya. Ganggang hijau biru adalah makana sumber EPA dan DHA yang baik.
Manfaat Omega 3 untuk Kecantikan
Rambut sehat dan berkilau: Supaya rambut sehat dan berkilau, kita perlu mendapatkan asupan nutrisi yang tepat. Asam lemak omega 3 juga berperan menyehatkan folikel rambut supaya lebih kuat, rambut lebih bersinar.
Mencerahkan kulit kering dan kusam: Omega 3 mendukung respon inflamasi kulit yang sehat, aspek yang sangat positif untuk kulit yang lebih cerah. Asam lemak essensial dapat bertindak sebagai pelembab alami yang merevitalisasi kulit kering dari dalam ke luar Borneo.
Suplemen Omega 3 dan Efek Samping
Minyak ikan Omega 3 adalah suplemen untuk orang yang tidak suka makan ikan berlemak, yang memang baunya amis. Namun ada beberapa efek samping dari minyak omega 3 termasuk: Rasa amis di mulut, Napas bau amis, Perut mulas, Mencret, Mual dan Meningkatkan risiko perdarahan, jika diminum lebih dari 3gram perhari.
Jika Anda ingin minum lebih banyak suplemen minyak ikan omega 3, maka Anda pelu mengkonsultasikannya terlebih dahulu ke dokter. Dokter akan memantau semua aspek kesehatan Anda jika Anda mengambil dosis minyak ikan yang lebih tinggi.