Memasuki musim panas dan situasi yang sulit untuk sering pergi ke salon, memiliki rambut pendek jadi solusi yang paling tepat. Jika rambut bob pendek masih terasa kurang praktis, potongan rambut pixie adalah jawabannya. Anda tak akan direpotkan dengan mencuci rambut terlalu lama, mengeringkan, dan menatanya. Berikut ini beberapa inspirasi gaya rambut pixie cut yang bisa Anda tiru.
1. Untuk si Rambut Tebal
Untuk jenis rambut tebal dan lurus, Anda bisa memotong rambut dengan gaya pixie hingga bagian tengkuk. Bagian atas bisa dibiarkan sedikit panjang dan bagian depan menjadi poni yang membuat wajah Anda tetap terlihat feminin.
2. Untuk si Rambut Tipis
Jika Anda punya rambut tipis dan wajah mungil, model rambut pixie cut super pendek ini cocok Anda aplikasikan. Babat habis bagian belakang dan samping rambut dengan garis yang tajam sehingga membuat penampilan Anda jadi androgini dan edgy.
3. Untuk di Dahi Lebar
Bila dahi Anda tergolong lebar, Anda bisa memakai poni acak yang tetap terlihat stylish.
4. Untuk si Rambut Keriting
Untuk si rambut keriting, sisakan bagian atas dan depan rambut agar tektur rambut Anda yang unik tetap terlihat. Gunakan sedikit hair wax untuk menatanya.
5. Untuk si Rambut Ikal
Gaya pixie cut juga cocok untuk Anda yang berambut ikal. Potong rambut Anda–jangan terlalu panjang dan jangan terlalu pendek. Biarkan sedikit teksturnya terlihat.
6. Untuk di Wajah Bulat
Model rambut pendek ini juga cocok bagi Anda yang punya wajah bulat, lho. Beri sedikit poni pendek untuk membingkai wajah Anda.
7. Untuk si Feminin Berambut Tipis
Meski gaya Anda cenderung feminin, model pixie cut ini bisa Anda aplikasikan juga kok. Kuncinya, jangan memotong bagian belakang terlalu pendek dan tambahkan poni yang mempermanis penampilan.